A. Tujuan Umum
Setelah menjalankan praktek klinik keperawatan III diharapkan mahasiswa mampu memberikan asuhan keperawatan pada klien dengan masalah keperawatan medikal bedah 2, kritis dan kegawatdaruratan.
B. Tujuan Khusus
Mahasiswa diharapkan mampu melaksanakan asuhan keperawatan pada klien :
1. Masalah keperawatan medikal bedah 2. (sistem muskoloskeletal, sistem persyarafan, sistem endokrin, Sistem Imunologi, Penyakit Ongkologi, Penyakit infeksi dan tropis)
Pada PK III ini Keperawatan KMB 2 meliputi masalah berbagai system dan penyakit yang terdiri dari :
• Gangguan sistem muskoloskeletal
• Gangguan sistem persyarafan
• Gangguan sistem endokrin
• Keperawatan Sistem Imunologi
• Penyakit Ongkologi
• Penyakit infeksi dan tropis
• Keperawatan Perioperatif
2. Keperawatan kritis dan keperawatan kegawat daruratan.
Pada PK III ini Keperawatan Kegawatdaruratan dan Kritis mahasiswa mampu:
a. Mampu melakukan pengkajian pada klien meliputi: Kegawatdaruratan dan kritis pada sistem pernafasan, sistem kardiovaskuler, sistem persyarafan, muskuloskeletal, syaraf, pencernaan dan keracunan, serta gigitan binatang berbisa, dll
b. Mampu menentukan diagnosa keperawatan
c. Mampu membuat rencana tindakan keperawatan
d. Mampu melakukan tindakan keperawatan:
e. Mampu melakukan evaluasi