VISI DAN MISI
AKADEMI KEPERAWATAN PEMKAB NGAWI
Visi :
Menjadi lembaga pendidikan tinggi kesehatan yang unggul dalam menghasilkan sumberdaya manusia yang kompeten, berjiwa pancasila dan berwawasan global pada bidang kesehatan sesuai kebutuhan lulusan pada tahun 2031.
Misi :
1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran di bidang kesehatan yang berorientasi pada ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan (IPTEKKes) yang berakhlak mulia.
2. Menyelenggarakan penelitian di bidang kesehatan yang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan (IPTEKKes).
3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat di bidang kesehatan yang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan(IPTEKKes) dalam rangka mensejahterakan masyarakat.
4. Menyelenggarakan tatakelola pendidikan tinggi yang sehat dengan memperhatikan pengembangan SDM dan sarana prasarana untuk menunjang keunggulan institusi.
5. Menyelenggarakan kerjasama dengan stakeholders dan institusi di tingkat nasional dan internasional dalam rangka mendukung kegiatan akademik dan non akademik.
VISI DAN MISI
PROGRAM STUDI DIII-KEPERAWATAN
Visi :
Menjadi program studi D III keperawatan yang menghasilkan perawat vokasional yang berakhlak mulia, kompeten dan unggul di bidang homecare serta mampu bersaing secara nasional dan berwawasan global pada tahun 2031.
Misi :
1. Menyelenggarakan Pendidikan keperawatan yang menghasilkan lulusan ahli madya keperawatan yang berorientasi pada pelayanan homecare dengan mengedepankan sikap jujur, disiplin dan bertanggung jawab serta berwawasan global.
2. Menyelenggarakan Penelitian kesehatan yang sesuai dengan perkembangan IPTEKES dengan mengedepankan sikap jujur, disiplin dan bertanggung jawab.
3. Menyelenggarakan Pengabdian masyarakat sesuai dengan perkembangan IPTEKES dengan mengedepankan sikap jujur, disiplin dan bertanggung jawab.
4. Menyelenggarakan tata kelola prodi yang sehat dengan terus memperhatikan pengembangan SDM dan sarana prasaran yang menunjang keunggulan program studi.
5. Menyelenggarakan kerjasama dan pemanfaatan teknologi informasi terkini untuk mendukung pengembangan program studi.